Sebentar lagi Lebaran tiba dan
semua pasti ingin tampil cantik dan istimewa. Cantik tak selalu harus berarti
menguras kantong, lho! Kesan kuat yang identik dengan Lebaran adalah pakai baju
baru, sepatu baru, tas baru. Pendek kata, kalau bisa semuanya serba baru.
Sepanjang mampu, sih, tak masalah. Tapi kalau pengeluaran juga sudah membengkak
selama bulan puasa, kemudian masih perlu banyak biaya untuk mudik, beli
bingkisan untuk kerabat dan rekan, dan lain sebagainya, apa berarti Anda lalu
tidak bisa tampil cantik?
Jawabannya, tentu saja, tidak.
Anda tetap bisa tampil cantik tanpa harus terlalu banyak menguras isi kantong.
Saya tahu caranya, karena kendati lakilaki, saya juga banyak berurusan dengan
perempuan. Dan sebagai seorang Perencana Keuangan, saya sangat peduli bagaimana
supaya seorang perempuan bisa tetap dapat tampil cantik di hari Lebaran tanpa
harus menguras habis isi kantong sehingga Anda semakin disayang suami.
Nah, untuk itu, ada 4 hal yang
bisa dilakukan.
1.
Beli busana dan aksesoris yang memang belum dimiliki atau sudah
tidak menunjang lagi.
2.
Pertimbangkan apakah akan membeli atau membuat busana dan aksesoris
yang diperlukan.
3.
Kalau perlu, buat kreasi sendiri
4.
Untuk beberapa hal dalam masalah rias wajah dan tata rambut,
lakukan sendiri jika perlu.
Kiat cantik di hari raya.